Lianlian DigiTech Resmikan Kantor Pusat Bisnis Luar Negeri di Hong Kong, Bangun Basis Strategis yang Menghubungkan Sektor Keuangan Konvensional dengan Masa Depan Digital

- Jurnalis

Rabu, 19 November 2025 - 23:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

HONG KONG, 20 November 2025 /PRNewswire/ — Pada 18 November 2025, Lianlian DigiTech mengumumkan pendirian Kantor Pusat Bisnis Luar Negeri yang berlokasi di Hong Kong. Pendirian kantor ini mengawali fase baru pertumbuhan Lianlian di pasar global secara lebih luas dan cepat. Selain itu, langkah tersebut merupakan inisiatif strategis terbaru Lianlian untuk membangun ekosistem pembayaran digital yang baru dan berskala global, serta berpusat di Hong Kong. Sebelumnya, Office for Attracting Strategic Enterprises Hong Kong SAR juga telah menunjuk Lianlian sebagai mitra strategis, tepatnya pada Oktober lalu.

Sejumlah pejabat senior pemerintah dan eksekutif industri menghadiri acara peresmian kantor baru Lianlian di Hong Kong, termasuk Michael Wong Wai-lun, Deputy Financial Secretary, Pemerintah Hong Kong SAR; Christopher Hui Ching-yu, Secretary for Financial Services and the Treasury, Pemerintah Hong Kong SAR; Alpha Lau, Director-General, Investment Promotion, Invest Hong Kong; Peter Yan King-shun, Director-General, Office for Attracting Strategic Enterprises (OASES), Pemerintah Hong Kong SAR; Zhang Zhengyu, Chairman of the Board, Executive Director, Lianlian DigiTech; Xin Jie, CEO, Lianlian DigiTech; serta Tim Shen, Co-President, Lianlian DigiTech.

Pendirian Kantor Pusat Bisnis Luar Negeri di Hong Kong merupakan langkah penting Lianlian guna mewujudkan ambisi sebagai perusahaan multinasional generasi baru yang berdaya saing global. Langkah tersebut juga memperkuat visi Lianlian untuk menghubungkan perdagangan global dan melayani pelanggan di seluruh dunia.

Zhang Zhengyu berkata, "Kami memilih Hong Kong sebagai lokasi Kantor Pusat Bisnis Luar Negeri Lianlian bukan hanya karena posisi Hong Kong sebagai jembatan antara Tiongkok Raya dan dunia, namun juga karena visi Pemerintah Hong Kong yang ingin membangun masa depan digital. Pemerintah ingin mengembangkan Hong Kong sebagai pusat inovasi global untuk aset digital sehingga sangat sejalan dengan rencana jangka panjang Lianlian."

Menurut Zhang, Kantor Pusat Bisnis Luar Negeri Lianlian di Hong Kong akan menjadi basis strategis di pasar global yang mengembangkan inovasi. Untuk membangun pusat inovasi ini, Lianlian akan berfokus pada tiga bidang utama. Pertama, menerapkan pendekatan "dual-engine" yang memadukan teknologi blockchain dan kecerdasan buatan untuk merombak masa depan jasa pembayaran lintasnegara. Kedua, memperkuat posisi Lianlian sebagai pemimpin tepercaya dalam infrastruktur keuangan digital yang mengutamakan teknologi dan kepatuhan regulasi. Ketiga, memperluas ekosistem inovasi melalui kemitraan global.

Berita Terkait

Esports World Cup Foundation Perkenalkan Kerangka Kerja Perwakilan Tim Nasional Untuk Esports Nations Cup 2026
Membangun Brighter Financial Futures: Sun Life dan Aflatoun International bermitra untuk meningkatkan literasi keuangan bagi lebih dari 30.000 pekerja rumah tangga di Asia
Lonjakan Nilai Belanja Pasca-Lomba Maraton di Sanya Cerminkan Kebangkitan Tren “Racecation”
SeaVerse Luncurkan Platform “AI Native” Pertama di Dunia, “All in AI Native”, Pimpin Revolusi Baru dalam Kreasi AI
Anker Innovations Pamerkan Koleksi Produk Pengisi Daya, serta Perangkat Rumah Pintar dan Hiburan di Ajang CES 2026
Lewat Program Promosi Terbaru untuk Segmen Food Service, Kerry Asia Tenggara Soroti Rasa Buah Sitrun dan Rempah-Rempah sebagai Penggerak Inovasi Menu di Seluruh Asia
Rokid dan Ant International Umumkan Integrasi Fitur Pembayaran Kacamata Pintar
Astronergy Luncurkan ASTRO N7 Pro dengan Performa Berstandar Profesional

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 06:14 WIB

Esports World Cup Foundation Perkenalkan Kerangka Kerja Perwakilan Tim Nasional Untuk Esports Nations Cup 2026

Minggu, 11 Januari 2026 - 03:18 WIB

Membangun Brighter Financial Futures: Sun Life dan Aflatoun International bermitra untuk meningkatkan literasi keuangan bagi lebih dari 30.000 pekerja rumah tangga di Asia

Sabtu, 10 Januari 2026 - 14:14 WIB

Lonjakan Nilai Belanja Pasca-Lomba Maraton di Sanya Cerminkan Kebangkitan Tren “Racecation”

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:00 WIB

SeaVerse Luncurkan Platform “AI Native” Pertama di Dunia, “All in AI Native”, Pimpin Revolusi Baru dalam Kreasi AI

Jumat, 9 Januari 2026 - 11:43 WIB

Anker Innovations Pamerkan Koleksi Produk Pengisi Daya, serta Perangkat Rumah Pintar dan Hiburan di Ajang CES 2026

Berita Terbaru